Hallo Semuanya..
Minggu lalu aku udah bahas tentang liburan aku selama 12 hari dan minggu ini aku kembali ke review salah satu produk favorite cewek - cewek di Indonesia, yaitu Garnier Micellar Cleansing Water. Penasaran sama hasilnya? baca terus ya!
Garnier Micellar Water terdapat 2 varian yaitu warna pink dan biru. Yang warna pink untuk kulit normal dan sensitif dan warna biru untuk kulit berminyak dan jerawat. Karena kulitku berminyak dan jerawat jadi aku pakai Garnier Pure Active yang tutupnya berwarna biru.
Aku sendiri termasuk orang yang jarang pakai make up disaat kerja, kecuali acara - acara tertentu seperti acara wisuda, nikahan dan hang out dengan teman. Dan untuk pertama kalinya aku akan coba membersihkan sisa make up dengan micellar water.
Apa itu micellar water? Jadi micellar water itu sebuah pembersih wajah yang terdiri dari molekul kecil cleansing oil dan terciptalah micelle yang merupakan zat utama dari micellar water. Inovasi ini baru ditemukan di Perancis sekitar tahun 90an karena kondisi air disana sedang kurang baik, maka ilmuwan disana mencoba mencari alternatif lain mencuci muka dan terciptalah micellar water.
Untuk packaging nya sendiri hampir mirip dengan Bioderma yang ukuran 200ml. Perbedaan nya kalau Bioderma ada kemasan kecil, sedang, dan besar. Tetapi harganya relatif mahal sedangkan Garnier Micellar Water ini isinya 125ml dan di bandrol dengan harga Rp 30.000. Kemasannya kecil, harga terjangkau dan mudah dibawa kemana - mana.
Teksturnya bisa dilihat, dia seperti air dan mirip banget dengan wangi tisu basah bayi pas dituang ke kapas terlihat bening, jadi pas diusap ke wajah dengan kapas lebih efektif dalam mengangkat kotoran dan nggak meninggalkan serat saat menghapus make up diwajah. Tetapi untuk aromanya versi Pure Active sedikit mengandung aroma alkohol.
Difoto ini aku mencoba beberapa make up yang cukup sulit dihapus, ada lip cream matte, lipstik matte, waterproof mascara, BB cream matte, compact powder matte, eye shadow, dan pensil alis. Aku selalu susah untuk menghapus jenis make up ini, biasanya aku selalu menggunakan facial foam atau milk cleansing sekalipun, jadi aku pakai toner lagi untuk bersihkan make up sampai benar - benar bersih.
Bisa dilihat semua make up bisa terhapus, aku sndiri pernah menggunakan pas acara wisuda, pesta, dan sehari - hari, walaupun menghabiskan 4 kapas aku akui memang untuk make up yang berat perlu sedikit usaha ekstra dalam menghapusnya. Aku suka banget karena sangat praktis dan nggak perlu lagi namanya pakai facial foam atau milk cleansing pada saat mau menghapus make up dibagian tertentu.
Kesimpulan: Garnier Micellar Water bisa jadi alternatif untuk kalian yang nggak mau ribet dalam menghapus make up. Kemasannya cukup kecil dan harga terjangkau bisa jadi pilihan kalian yang mau simple dan nggak mau ribet juga bisa dibawa saat berpergian. Sayangnya setelah dibersihkan dengan micellar water aku harus cuci muka lagi supaya wajahku nggak jerawatan. Buat kalian yang mau beli produk ini aku saranin belinya di Guardian atau di supermarket terdekat diseluruh Indonesia.
Apakah kalian juga ingin mencoba Garnier Micellar Cleansing Water?
Langsung komen dibawah ya!!!
aku juga pakai ini mbak, suka deh pokoknya! angkat debu dan kotoran sekali usap whuzzzzz
ReplyDeleteisthiud.blogspot.co.id
Emang garnier mudah dicari di supermarket dan mudah didapat
Deleteya untuk harga yang murah dan hasil yang bagus, produk ini lumayan lah.
ReplyDeletewalau butuh usaha ngapusnya hehe
natahsu.blogspot.co.id