Friday, July 28, 2017

[Review] Natural Honey Body Soap from HPAI


Hello everyone..
Welcome back to my blog
Apakah kalian udah tahu brand HPAI?
HPAI singkatan dari Herba Penawar Alwahida Indonesia merupakan perusahaan halal network di indonesia yang mengeluarkan produk - produk herbal halal dan berkualitas yang terjaga alamiah, ilmiah dan ilahiahnya. HPAI ini mengeluarkan berbagai macam produk seperti suplemen kesehatan, kecantikan kulit wajah dan tubuh, detergen, serta makanan juga minuman. Yang mau aku bahas adalah sabun madu transparan yang kaya akan khasiatnya.

Hari ini aku akan bahas sabun madu yang aku baru lihat pertama kalinya. Ini nggak tahu aku dapetin dari mana karena ini orang tuaku beli sabun ini untuk dipakai mandi. Penasaran penjelasan detailnya seperti apa? Just keep for reading.


SABUN MADU HPAI merupakan sabun transparan terbuat dari bahan madu pilihan yang sangat baik untuk perawatan berbagai jenis kulit. Sabun Madu HPAI dapat meremajakan kulit wajah maupun badan dan membantu menghilangkan jerawat di wajah karena pada madu mengandung antimicobial. SABUN MADU yang dapat digunakan sebagai produk perawatan kulit, wajah dan rambut.

  Mengatasi Rambut Rontok
  • Melembabkan Rambut (Kondisioner)
  • Membersihkan Rambut
  • Menyuburkan Rambut
  • Membuat Rambut Berkilau.
  Manfaat Madu untuk Kecantikan Kulit Wajah
  • Melindungi Kulit. Kandungan antioksidan, anti-jamur dan anti-mikrobanya dapat menyembuhkan luka, bintik-bintik merah dan melawan infeksi kulit.
  • Melembabkan Kulit. Bila digunakan secara teratur, dapat melembabkan kulit maupun rambut dalam keadaan paling kering.
  • Mencegah Penuaan Kulit. Madu membantu mengurangi tanda-tanda penuaan. Anda dapat telihat awet muda karena kandungan madu yang dapat menangkal radikal bebas.
  • Menyembuhkan Luka di Kulit. Madu mempunyai kandungan anti-mikroba. Esensi gula pada madu dapat mempercepat proses penyembuhan pada luka.
  • Memelihara Kecantikan Kulit. Nutrisi yang ada di dalam madu seperti magnesium, potassium dan kalsium berkontribusi dalam regenerasi kulit yang mendorong sel untuk menciptakankulit sehat dan indah.
  • Membersihkan Kulit. Kandungan enzim madu, ketika tercampur dengan air, dapat membuat cairan antispetik yang lembut untuk membersihkan kulit secara menyeluruh tanpa mengurangi kandungan minyak alami tubuh kita.
  • Mengatasi Jerawat. Kandungan anti bakterinya berkhasiat membunuh jerawat dan membersihkan noda.

PACKAGING
Sekarang kita akan bahas packaging nya terlebih dahulu. Untuk tampilan nya sendiri terkesan biasa aja seperti sabun pada umumnya seperti JF Sulfur, namun untuk bungkusan pada sabun tersebut dibungkus dengan rapi. Lanjut ke bagian depan dipojok kiri atas bertuliskan nama brand, nama produk, netto dan manfaat dari sabun madu. Sedangkan tampilan dibagian belakang bertuliskan nama produk, penjelasan produk, cara pemakaian, komposisi, nama perusahaan, expired date, dan terdapat BPOM. Lanjut ke tampilan bagian akhir terdapat sabun madu transparan di bungkus dengan rapi hampi mirip seperti biskuit lah, supaya wangi dari sabun ini tetap terjaga akan kesegarannya.




TEXTURE
Beralih ke tekstur, nah untuk tekstur nya sendiri dia lebih tansparan dan beda banget sama sabun yang lain memiliki tekstur yang lebih padat. Warnanya dari madu alami dan wanginya seger dan enak banget bisa di katakan wanginya perpaduan citrus dan lemon. Jadi kalian akan berasa seperti sauna, peeling, dan relaksasi hanya dirumah tanpa mengeluarkan biaya lebih untuk spa disalon ladies.  


Ingredients:
Sucrose, Aqua, Cocos Nufera Oil, Propylene glycol, Stearic Acid, Ethanol Denat, Triethanolamine, Glycerin, Sodium Hidroxide, Sodium Laureth Sulfat, Parfum, Honey, BHT, CI19140

How to use
Basahi sabun batang ini dengan menggunakan air bersih lalu aplikasikan seluruh wajah, pijat dengan lembut, setelah itu baru di bilas dengan air. Untuk badan sama seperti cara pertama namun bedanya untuk badan kalian tinggal gosok ke seluruh badan secara perlahan.

CLAIM
Baru pertama kali aku mlihat sabun ini yang bentuknya transparan dan dibungkus dengan rapi seperti permen dan biskuit. Aku belum pernah coba sabun ini dan reaksinya harus tunggu beberapa minggu dulu ya ladies jadi mohon kesabarannya. Dan aku suka banget sama sabun ini karena wangi nya memang beneran madu asli baru tahu lho dan belum ada sabun yang kaya akan khasiatnya. Jadi kalian bisa rasakan sendiri kesegarannya. Hasil nya pun nggak instan lho semua butuh proses untuk meregenerasi dan merubah sel - sel kulit baru. Over all aku akan coba dan rasakan manfaatnya seperti mandi sauna dan spa disalon.

LIKE
Travel friendly
Harga terjangkau
Cocok untuk semua jenis kulit
Bisa digunakan untuk wajah, badan, dan rambut
Cocok untuk semua usia
Wanginya seger dan enak banget

DISLIKE
Saat dilihat bungkusannya udah lecek
Perlu diperbaiki dan di cek ulang untuk bungkusan sabun nya
Kalau pakai nya kebanyakan atau patah beberapa hari langsung habis

RATING
Nilai 4,3 / 5

PRICE
IDR 20.000

Where to buy
Kalian bisa dapatkan sabun ini di online store dan aku rekomendasi kalian di:
www.hpa-network.com
www.herbalismart.com

RECOMMENDED
Ya, karena memiliki banyak manfaat dan khasiat dari sabun ini

PURCHASED
Ya, tapi dengan produk yang lain

Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi official store nya di:
Website          : hpaindonesia.net
Facebook       : pthpai
Twitter             : @pthpai

Sekian dulu review dari aku kalau postingan ini membantu kalian jangan lupa tinggalkan komentar dibawah untuk memberi tanggapan, saran, dan pertanyaan kalau ada yang ingin ditanyakan, jangan lupa follow aku di social media dan jangan lupa juga share ke teman - teman kalian. I’ll see you guys on my next posting. Bye Bye

Follow and contact me at:
Facebook      : Nur Azizah/ nurazizah_pspp@yahoo.co.id
Instagam        : @azizah_5695
Google+         : nur070527@gmail.com (pakai email)
Email              : nur070527@gmail.com



Baca juga: [Review] One Brand Pixy Cosmetics 
 

11 comments:

  1. Saya gak suka kalau minum madu. Tapi kalau buat kosmetik mungkin tertarik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sekarang kan madu nggak cuma diminum aja mba tapi juga dijadikan sebagai skin care, haircare, dan body care

      Delete
  2. sabun ini juga bisa buat rambut ya mbak?
    tapi mungkin agak susah aplikasinya ya kalau ke rambut, tapi kalo lihat manfaatnya bagus memang sih untuk rambut..apalagi yang rambutnya gampang rontok seperti rambut saya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa kak itu kan ada penjelasannya diatas. caranya sabunnya dibasahin dulu kemudian di gosok ke seluruh rambut ya seperti keramas kaya biasanya kak.

      Delete
  3. Madu itu serbaguna, kandungannya juga bagus untuk perawatan kulit. Kalau saya pakai The Body Shop Honeymania, mbak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Owh gitu ya mba.. Aku pribadi the body shop belum pernah make produknya sih. Insyaallah mau dicoba

      Delete
  4. Lah, jg bisa digunakan untuk rambut ? Hemat ini.xixii

    www.dinalangkar.com

    ReplyDelete
  5. Wah lengkap banget nih mba reviewnya. Saya lagi cari-cari perawatan buat kulit yang agak kering nih, tapi rada takut karena masih nyusuin.

    www.azzuralhi.com

    ReplyDelete
  6. Tenang aja mba nggak perlu khawatir produk ini udah terdaftar oleh BPOM dan mendapatkan sertifikat halal MUI. ini bisa digunakan untuk melembabkan kulit jadi produk ini cocok banget mba buat kulit kering

    ReplyDelete
  7. wah bisa buat rambut jg ya. baru tau buat rambut ada sabun batang.

    natahsu.blogspot.co.id

    ReplyDelete

Terima kasih yang sudah berkomentar di blog aku. Berkat kalian semua aku menjadi lebih semangat untuk menulis konten. Mohon tidak melakukan komentar negatif, SPAM, SARA, promosi, jualan, dan mengaktifkan link hidup. Jika melakukannya otomatis komentar nya tidak akan saya publish..