Tuesday, March 28, 2017

Wardah Acne Series Review


Untuk minggu ini aku akan bahas Wardah Acne Series yang aku pakai beberapa hri yang lalu maaf banget minggu kemaren nggak sempat nulis blog karena aku ada kerjaan yang harus di selesaikan.
Kita mulai aja ya..

Penyebab jerawat itu karena berbagai macam hal. ada yang berjerawat akibat stress, sering marah, malas cuci muka, bahkan sering pencet jerawat seperti jerawat batu. itu hal yang paling menyedihkan buat ak. Kalau aku sendiri mukanya cenderung berminyak dan berjerawat. Jerawat adalah salah satu penyebab muka berminyak. makanan yang mengandung kolestrol dan tinggi lemk pun sangat berpengaruh untuk muka. seperti gorengan, makanan yang manis - manis dan makanan instan.

Setiap aku mau berangkat kerja wajib menggunakan make up. Sebenarnya sih aku jarang banget pakai make up karena make up bikin mkaku jadi jerawatan. Apalagi make up nya harus bener - bener menor banget udah kaya mau kondangan. Sampe temanku bilang "koq mukamu jadi berminyak dan berjerawat. jerawatnya gede banget." aku sempet minder pas temanku bilang begitu kepadaku. Oleh karena itu temanku menyarankan untuk pakai jeruk nipis dan berbgai skin care lainnya. Jujur aku kurang begitu ssuka pakai jeruk nipisdan itu pun prosesnya lama banget.

Jadi aku memutuskan untuk pakai Wardah Acne Series. Sebenarnya ada 5 jenis tapi aku nggak beli 1 paket sekaligus. Karena Uangku yang sangat menipis jadi aku cuma beli 2 jenis yaitu sabun cuci muka dan toner.


Wardah Acne Cleansing Gel


Pembersih wajah yang lembut dan menjadikan kulit bersih berseri.Bentuknya seperti gel, dia berbau lidah buaya, pas dicoba rasanya benar - benar nggak perih sama sekali. Nggak seperti sabun muka pada umumnya yang teksturnya terlalu keras. Jadi pas dipakai itu membuat kulit terasa perih diwajah. Formulanya mengandung Salicylic Acid ( Keratolytic Agent ), Allantoin ( anti iritant) membantu mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat dan mengangkat kelebihan minyak pada wajah. Cara pakainya seperti sabun muka biasa, basahkan wajah dengan air bersih, lalu tuangkan secukupnya pada telapak tangan, usapkan wajah dengan lembut sambil dipijat, lalu bilas dengan air bersih. Yang pertama aku coba sabun muka dari wardah acne series itu merasa cocok. Mukaku nggak berasa kering dan enak dipakai diwajah.


Wardah Pore Tightening Toner


Toner yang diperkaya dengan Aloe Vera Extract (sebagai moisturizer), Zinc Gluconate, dan Witch Hazel Extract yang dapat membantu mengurangi minyak berlebih dan mengecilkn pori. Formulnya menjadikan kulit terasa lebih segar. Cara pakainya mudah setelah membersihkan mukatuangkan PoreTightening Toner pada kapas. Lalu ditepuk - tepuk ke seluruh permukaan pada wajah. Yang aku suka itu toner toner dari Wardah Acne Series karena selain untuk mengecilkan pori juga sekaligus melembabkan pada kulit. Bikin kulit aku lembut, segar, dan nggak terasa perih di muka.

Untuk hasil yang maksimal kalian juga bisa menggunakan Acne Perfecting Moisturizer Gel, Acne Gentle Scrub, dan Acne Treatment Gel. Aku emng jarang banget olahraga dan makan buah. Aku cuma memperbanyak makan sayuran dan minum air putih. Setelah pemakaian beberapa minggu yang lalu Alhamdulillah mulai berkurang tapi belum hilang sepenuhnya dan masih meninggalkan beks jerawat di mukaku. Tapi lebih baik dari kemarin.

Intinya, jerawat nggak mempengaruhi cantiknya aku. Cantik nggak hanya dilihat dari luar aja tetapi dari dalam. pesanku Jangan terlalu banyak pikiran dan jangan mudah marah itu akan menambah parah jerawatmu. Itu aja Review Wardah Acne Series dari aku kalau kalian suka postingan ini jangan lupa like, jangan lupa follow, jangan lupa komen, jangan lupa share ke teman - teman kalian.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih yang sudah berkomentar di blog aku. Berkat kalian semua aku menjadi lebih semangat untuk menulis konten. Mohon tidak melakukan komentar negatif, SPAM, SARA, promosi, jualan, dan mengaktifkan link hidup. Jika melakukannya otomatis komentar nya tidak akan saya publish..